SEARCH MENU

7 Aplikasi Video Slow Motion Android Terbaik


Aplikasi Edit Video Slow Motion Android Terbaik - Salah satu kegunaan kamera di ponsel android adalah untuk foto - foto dan juga merekam video. Semakin bagus kualitas kamera pada perangkat android anda makan semakin bagus juga hasil jepretan yang dihasilkan. Tidak salah jika pada saat ini banyak merek android yang memberikan spesifikasi kamera yang sangat bagus. Sebagian pengguna android juga pada saat ini sebelum membeli android akan melirik spesifikasi dan kualitas kameranya.

Berbagai fitur menarik di dalam kamera tersebut ikut diselipkan guna mendapatkan hasil yang maksimal. Namun demikian memang ada beberapa hal tidak bisa didapatkan melalui aplikasi bawaan android. Misalnya untuk membuat video dengan evek tertentu, contohnya slow motion. Dimana pada saat ini memang sering kita lihat video slow motion yang diupload ke jejaring sosial yang tentunya enak dilihat sehingga banyak juga peminatnya.
Baca juga: 9 Aplikasi Perekam Layar Android Terbaik
Dalam video, sebenarnya tersusun dari frame. yaitu foto-foto yang berurutan. jadi kalau diputar makan terlihat gerakan. misalnya video dengan 30 frame / second. berarti satu detik ada 30 foto pada video. nah 30 foto tersebutlah yang tampil secara terurut dalam satu detik. coba deh bagi, satu detik : 30 frame, maka hasilnya 0.03 detik.Nah video itu adalah kumpulan dari frame dari durasi foto yang ditampilkan.
aplikasi edit video slow motion android terbaik


Nah apabila kita menginginkan untuk mengedit video menjadi slow motion maka frame itulah yang ditambahkan waktu tampilannya sehingga menjadi agak lama alias slow motion. Namun apabila anda edit secara manual itu artinya anda membutuhkan waktu yang lama dan tentunya proses yang agak panjang. Untuk mengatasi hal tersebut disini saya akan memberikan rekomendasi aplikasi video slow motion terbaik yang bisa anda gunakan untuk edit video anda sebelum upload ke sosmed anda.

Aplikasi Edit Video Slow Motion Android Terbaik

Berikut ini saya akan berikan beberapa aplikasi edit video slow motion android terbaik yang bisa anda dapatkan dengan mudah dan gratis

1 Video FX Gerak Lambat


Video FX Gerak Lambat  merupakan salah satu aplikasi edit video slow motion yang pertama bisa anda gunakan di android. penggunaanya tidak hanya dalam kamera saja. melainkan kita juga bisa edit video yang sudah ada di ponsel, kedalam bentuk gerak lambat. Cara penggunaanya pun sangatlah mudah. ketika sobat membuka aplikasi ini, tekan tombol "Slow motion", maka akan ditanya apakah ingin merekan video slow motion atau mengedit video yang sudah ada.
Semua tergantung pilihan. jika mau merekan langsung, maka kamera akan terbuka dan siap membuat video slow motion. kalaupun mau edit video pada galeri,maka akan diarahkan mencari video pada galeri anda. Semakin rendah kita memilih kecepatan videonya maka video yang dihasikan akan semakin slow dan begitu juga sebaliknya. 

2.KineMaster – Editor Video


KineMaster adalah satu-satunya editor video profesional berfitur lengkap untuk Android, yang mendukung banyak lapisan video, gambar, dan teks, serta pemotongan dan pemangkasan yang presisi, audio multi track, kontrol amplop volume yang tepat, filter LUT warna, dan lainnya.
Anda juga bisa menambah berbagai fitur menarik lainnya seperti musik bebas royalti, hamparan, stiker dan lebih banyak dari Toko Aset KineMaster.
Anda juga bisa menambahkan berbagai efek seperti 3D, Lap, Memudar dan masih banyak lagi fitir menarik lainnya di dalam aplikasi ini


3. PowerDirector Video 


PowerDirector adalah aplikasi edit video slow motion yang terbaik  dengan berbagai efek  video, denagan kualitas full HD. Anda juga bisa mengedit bacground video dengan tulisan menarik dan yang lainnya sesuai dengan keinginan anda. Selain itu aplikasi ini juga memberikan berbagai fitur menarik selayaknya aplikasi movie maker di PC yang tentunya mudah digunakan.

4. Slow motion - cam recorder video Fast Motion Lapse

Slow motion - cam recorder video Fast Motion Lapse adalah Aplikasi slow motion video berikutnya. Aplikasi ini memungkinkan anda untuk membuat video slow motion dengan berbagai efek keren sebelum mengupload ke jejaring sosial anda. Anda bisa menambahkan efek seperti musik, warna video, dan juga kecepatan. Perlu diketahui aplikasi ini juga bisa anda gunakan untuk mempercepat video anda (Fast Motion). Anda juga bisa menentukan bagian video yang ingin anda potong atau tambahkan. Sebelum publish anda bisa melakukan pratinjau terlebih dahulu.


5. Videoshop - Video Editor

Videoshop merupakan salah sati aplikasi video editor terbaik untuk Android. fitur dalam aplikasi ini sangat banyak seperti : Memotong video, menambahkan musik atau efek suara, menambahkan teks, filter, transisi, resize dan masih banyak lagi dan yang paling oenting adalah bisa membuat video slow motion. Bagian unik dari aplikasi videoshop adalah sobat bisa menentukan bagian mana pada video yang ingin diberikan efek slow motion. misalnya ingin upload video di intagram, jadi durasinya maksimal 1 menit
Untuk mengaktifkan efek slow motion, ketuk pada tombol "Speed".  pilih pada bagian video, dimana anda ingin efeknya diberikan. kemudian atur Speed -nya menggunakan "Slider" dibagian atas. ketika selesai, ketuk "Done", dibagian kanan atas. proses akan memakan waktu beberapa detik, tergantung sebarap panjang video anda.

6. VivaVideo: Editor Video Gratis




VivaVideo adalah salah satu aplikasi edit video terbaik lainnya, dimana aplikasi ini paling banyak digunakan pengguna android saat ini. Hal ini disebabkan karena di dalam Viva Video ini terdapat berbagai fitur menarik yang bisa dimanfaatkan pengguna, berikut fitur - fiturnya seperti edit video handal: anda bisa memotong dan menambahkan video, memperlmbat dan mempercepat video dengan pengaturan kecepatan 0,2 detik, serta memberikan latar belakang yang bagus. Disamping itu memilii fitur lensa kamera yang mendukung opsi Multi capture: Dasar/Selfie/FX/Lucu/Video Musik/Kolase, dan masih banyak lagi fitur menarik lainnya yang bsa anda manfaatkan dengan aplikasi yang satu ini.


7. Hudl Technique


Teknik Hudl adalah aplikasi yang digunakan oleh atlet dan pelatih di lebih dari 50 olahraga untuk meningkatkan melalui analisis motion video lambat. Aplikasi yang bisa membuat anda melihat skill pemain idola secara lambat misalnya olahraga balapan, sepak bola, basket dan yang lainnya yang tentunya anda akan bisa melihat lebih detail gerakannya.
Jika anda ingin lebih menarik, bisa menambahkan tulisan penjelasan tentang skill pemain dalam video. 
Penutup: Itulah 7  Aplikasi video slow motion android terbaik saat ini yang bisa anda gunakan untuk mengedit video anda agar kelihatan lebih dinamis dengan menggunakan efek slow motion dan menerapkan berbagai fitur menarik di dalamnya.
 
🌐 Baca Juga
⚠ Ikuti Kami di Blogger dan Google News Dan Dapatkan 1 Buah Smartphone dari Sponsor jika Beruntung‼
bm

TEACHER | BLOGGER | CONTEN WRITER

Post a Comment

Silahkan berkomentar yang sopan, sesuai topik, No Spam, Centang kotak pada Notify me !