Cara Ngerjain Teman Facebook Dengan Mengganti Statusnya Asli Bikin Ngakak!
Penggunaan Facebook seperti yang saya sebutkan diatas mungkin bisa dibilang sebagai katagori umum dan wajar, dan tentunya semua orang sudah bisa mnggunakan hal tersebut. Bagaimana halnya apabila Facebook anda gunakan untuk "Nge-parnk" alias ngerjain teman Facebook anda? mungkin untuk melakukan hal yang satu ini belum semua orang mengetahuinya.
Setelah pada beberapa postingan saya sebelumnya pernah membahas tentang cara ngeprank atau ngerjain teman lewat Whatsapp, baca: Cara Membuat Pesan Whatsapp Palsu dan juga saya pernah membahas cara ngeprank lewat Instagram, baca:Kerjain Instagram Teman Kamu dengan DM Instagram Artis, pada kesempatan ini saya kembali mengajak anda untuk melakukan "Prank" alias negrjain teman anda dengan merubah status Facebook teman anda. Disini kita hanya ngerjain teman dengan merubah status facebook teman anda tanpa harus Log In ke akun Facebooknya, dan karena ini hanya untuk ngeprank, jadi sifatnya juga hanya sementara saja dan tentunya akan bisa membuat teman anda kaget.
Untuk menghilangkan rasa penasaran anda, berikut ini saya akan mengupas habis tentang cara ngerjain teman lewat status facebook. Perlu diketahui selain merubah status teman anda cara berikut ini juga bisa anda gunakan untuk mengganti nama facebook orang lain lho, tetapi ini hanya bersifat sementara.
BACA JUGA:
·
Cara
Menyimpan Video Facebook Ke Galeri Tanpa Aplikasi
6 Aplikasi Prank Untuk Ngerjain Teman Kocak Habis |
Cara Ngerjain Teman Dengan Status Facebook
Pada dasarnya untuk ngerjain teman facebook anda disini tidaklah terlalu susah, apalagi yang sudah memahami tentang tehnik cooding mungkin ini sangat gampang dilakukan, bahkan bagi anda yang tidak tau masalah pemrograman sekalipun dengan pembahasan ini akan mudah untuk anda lakukan. Nah disini saya akan mengajak anda ngerjain teman facebook anda dengan Inspect Element. Langsung saja berikut langkah - langkahnya:Siapkan bahan - bahannya:
- PC/ Laptop
- Kuota internet, Modem, Wifi
- Akun Facebook, kalau anda belum punya ya harus daftar dulu
- Buka akun Facebook anda di PC/ Laptop yang sudah anda siapkan tadi, kalau belum punya daftar akun Facebook
- Setelah Log In akun anda, cari nama akun yang mau anda kerjain statusnya, agar lebih cepat anda bisa memanfaatkan tombol search pada bagian atas untuk pencarian, silahkan anda ketik nama target disana dan search
- Setelah anda ketemu nama akun yang dimaksud, silahkan anda buka profilnya untuk melihat status mana yang akan anda ubah untuk ngerjain teman anda
- Apabila target statusnya sudah anda temukan, sekarang anda siap beraksi dengan menerapkan tehnik Inspect Element. Klik kanan pada status yang anda targetkan untuk diubah >> Pilih Inspect Element (Q)
- Selanjutnya akan muncul tampilan kode HTML, anda pilih saja kode yang sudah di blok dengan warna biru (kode yang terpilih), ketika anda letakkan krusor anda di HTML yang blok biru tersebut maka di status yang anda maksud akan kelihatan ter blok juga, kalau sudah seperti itu artinya sudah benar
- Nah langkah selanjutnya apabila sudah seperti gambar diatas >> Klik kanan tepat di HTML yang di blok warna biru tersebut dan pilih Edis As HTML
- Setelah itu kode HTML yang di edit akan kelihatan di dalam garis kotak, nah sekarang anda ganti kata - katanya. Jangan hapus kode HTML nya (<p>) yang di depan dan akhir kalimatnya.
- Setelah selesai anda edit kalimatnya maka langkah selanjutnya adalah silahkan anda klik sembarang diluar kotak HTML yang anda edit tadi. Lebih jelasnya bisa dilihat pada gambar dibawah ini
- Apabila sudah sekarang lihat hasilnya, status teman anda sudah berubah sesuai dengan kata - kata yang anda bikin
- Selesai, sekarang anda bisa screenshot atau foto status teman anda tersebut untuk dikirim ke teman anda atau ke group chatting anda, dan alhasil teman anda akan kebingungan dan segera mengecek status Facebooknya
Penutup: Itulah Cara Ngerjain Teman Lewat Status Facebook yang bisa anda lakukan dengan mudah lewat perangkat PC/ Laptop anda. Semoga bisa membuat anda terhibur dan selamat mencoba
seconds.
Seru juga ya, Mas..haha
ReplyDeleteAku lagi jarang buka fb akhir-akhir ini, penasaran nanti coba buka, siapa tau ada apa gitu d.fb :D
yah inimah di refresh juga ilang lagi pak. tapi ya bagus dah
ReplyDeleteSo..... ini adalah prank gan, jadi bukan hacker yang bersifat permanent. Bisa digunakan berupa screen shoot di grup dll sehingga menjadi lebih seru sebagai bahan lelucon.
Delete