SEARCH MENU

Poco F3 Spesifikasi Dan Harga Serta Tanggal Rilis Di Indonesia


Poco F3 Spesifikasi Dan Harga Serta Tanggal Rilis Di Indonesia - Pada kesempatan kali ini kami akan mengulas dan membahas secara lengkap tentang smartphone POCO F3 yang pastinya wajib disimak untuk anda yang sedang mengincar smartphone gaming murah yang satu ini.

Poco F3 Spesifikasi Dan Harga Serta Tanggal Rilis Di Indonesia
Poco F3 Spesifikasi Dan Harga Serta Tanggal Rilis Di Indonesia

Spesifikasi Poco F3 5G

Bagi anda yang penasaran dengan spesifikasi Poco F3 5G , silahkan disimak review dan spesifikasi singkat berikut ini:

Baca juga: Harga Dan Spesifikasi Realme Narzo 50A: Baterai 6000mAh Dengan Triple Camera

Design

Poco F3 sendiri tidak akan tampak mencolok sebagai sebuah ponsel yang punya performa layaknya HP Gaming murah terbaik di tahun 2021. Sekilas, penulis melihat desain Poco F3 seperti replika dari desain Mi 11. Hal itu akan sangat terasa jika melihat ukuran fisik sensor kamera Poco F3 yang punya ukuran besar dan sangat mencolok.

Namun untuk masalah desain frame kameranya, hanya tampak mirip sekilas saja kok, karena jika kita perhatikan lagi akan tampak perbedaannya. Selain itu, Mi 11 dan Poco F3 memiliki spesifikasi yang jauh berbeda untuk resolusi kamera belakangnya.

Kamera

Smartphone 5G paling powerful di kelasnya ini dibekali degan tiga buah kamera belakang. Kamera utama Poco F3 berkekuatan 48 megapiksel yang menggunakan sensor Sony IMX582 berukuran 1/2 inci 0.8um piksel ditandemkan lensa aperture f/1.8, LED flash, dan tentu saja fitur phase-detection autofocus. Sayangnya, kamera utamanya tak dibekali fitur OIS (Optical Image Stabilization).

Sedangkan kamera kedua Poco F3 berkekuatan 8 megapiksel dengan sensor Sony IMX355 1/4 inci 1.12um piksel didukung lensa ultra-wide 13mm aperture f/2.2 yang mampu menghasilkan foto ultra-wide dengan FoV 119 derajat. Sedangkan kamera ketiga berkekuatan 5 megapiksel dengan sensor Samsung ISOCELL S5K5E9 berukuran 1/5 inci 1.12um piksel ditandemkan lensa 50mm f/2.4 berfungsi sebagai dedicated macro camera yang diperkuat fitur autofokus.

Processor 

Teknologi LiquidCool1.0 Plus, Saat menjalankan tugas berat, prosesor langsung didinginkan. Sistem pengurang panas tiga dimensi ini mendistribusikan panas secara lebih efisien sehingga smartphone menjadi tidak terlalu panas.

Baterai

Kapasitas baterai besar 4520mAh(typ), Bodi tipis dengan banyak daya. Dari pagi hingga malam, apa pun yang Anda mainkan, baterai ini dapat mendukung Anda selama berjam-jam.
Hanya perlu waktu 52 menit untuk mengisi daya hingga 100%* dengan pengisian cepat 33W. Ucapkan selamat tinggal pada rasa khawatir karena kehabisan daya baterai.

Rasio Layar

Rasio refresh tinggi 120Hz, Baik untuk membaca hingga bermain game, layarnya lebih mulus dibandingkan sebelumnya. Melakukan refresh hingga 120 frame per detik. Nikmati kemulusan yang tiada duanya!

Rasio touch sampling 360HZ, Rasio touch sampling telah ditingkatkan menjadi 360Hz, dan algoritme sentuhan telah disesuaikan. Smartphone merespons sentuhan ujung jari Anda dengan sangat cepat, membuat permainan game menjadi lebih lancar.

Baca juga: 10+ Kelebihan Dan Kekurangan Serta Full Spesifikasi dan Harga Oppo A92

Harga Poco F3

Terdapat dua varian yang dijual di Indonesia, yaitu RAM 6 GB dengan ROM 128 GB dan 8 GB RAM dengan 256 GB.  Untuk harganya yaitu Rp 5 juta (6 GB/128 GB) Rp 5,5 juta (8 GB/256 GB)Tentunya anda bisa memilih sesuai dengan budget yang anda miliki.

Kapan Poco F3 Rilis di Indonesia 

Seperti yang kita ketahui, bawasannya Poco F3 ini sudah resmi dirilis pada 28 April 2021

Penutup: Demikian poco f3 spesifikasi dan harga, POCO F3  dimana anda bisa mendapatkan smartphone yang powerful serta flagship namun tidak harus merogoh kocek yang dalam alias sangat terjangkau. Dari sisi desain sangat menarik dan elegan, dari sisi kamera pun bagus, serta dari sisi performa tidak usah ditanya lagi dengan kemampuan Snapdragon 870 yang bisa anda adu dengan smartphone lainnya.

🌐 Baca Juga
⚠ Ikuti Kami di Blogger dan Google News Dan Dapatkan 1 Buah Smartphone dari Sponsor jika Beruntung‼
bm

TEACHER | BLOGGER | CONTEN WRITER

Post a Comment

Silahkan berkomentar yang sopan, sesuai topik, No Spam, Centang kotak pada Notify me !