SEARCH MENU

3 Cara Mematikan AutoCorrect Di Word 2019, 2013 dan 2010


3 Cara Mematikan AutoCorrect di word 2019, 2013 dan 2010 - KUBIS.online - Kesalahan mengetik atau sering disebut Typo sering terjadi ketika mengetik di Microsoft Word 2019, 2013, maupun 2010 atau versi dibawahnya.

3 Cara Mematikan AutoCorrect Di Word 2019, 2013 dan 2010

Hal ini terjadi secara otomatis, misalnya ketika mengetik kata "Teh" maka menjadi "The". Sebenarnya sih tidak ada yang salah, hal ini mutlak dikarenakan kamus anda masih aktif alias AutoCorrect  pada word anda masih aktif.

Pentingkah menggunakan AutoCorrect pada word? Menurut saya sih bisa penting dan juga bisa tidak. Bisa dibilang penting jika anda mengetik menggunakan bahasa Inggris, karena jika salah ketik akan disesuaikan dengan pilihan bahasa tersebut.

Dibilang tidak penting jika kita mengetik meggunakan bahasa Indonesia, karena pada kasus ini jika anda salah mengetik dengan bahasa indonesia nantinya akan berubah menjadi bahasa Inggris seperti kasus diatas.

Pada dasarnya cara menonaktifkan spelling di word tidak rumit, karena hanya melakukan pengaturan yang menurut saya cukup simpel dilakukan.

Baca juga: 4 Cara Mengatur Ukuran Kertas F4 dan A4 Di Word Simpel Dan Mudah

3 Cara Mematikan AutoCorrect Di Word 2019, 2013 dan 2010

Langsung saja berikut ini akan saya bagikan cara mematikan auto correct di word 2010, 2013, 2016 dan 2019 melalui 2 metode cara menghilangkan researchdi word, berikut ulasannya.

Melalui Pengaturan/ Setting

1. Buka Word 

2. Selanjutnya klik menu File

3 Cara Mematikan AutoCorrect Di Word 2019, 2013 dan 2010

3. Berikutnya anda klik menu Option

3 Cara Mematikan AutoCorrect Di Word 2019, 2013 dan 2010

4. Lalu akan muncul menu Pop up silahkan anda klik pada Profing >> lalu klik AutoCorrect Option >> lalu hilangkan Centang pada Replace text as your type

3 Cara Mematikan AutoCorrect Di Word 2019, 2013 dan 2010

Sekarang autocorrect anda sudah berhasil dinonaktifkan.

Baca juga: 2 Cara Menghapus Background Gambar Di Word

Melalui Toolbar

1. Buka Aplikasi Word di Laptop anda

2. Klik logo tanda panah kebawah (Customize Quick Acces Toolbar) lalu pilih opsi More Commands

3 Cara Mematikan AutoCorrect Di Word 2019, 2013 dan 2010

3. Selanjutnya anda tinggal klik pada Profing >> lalu klik AutoCorrect Option >> lalu hilangkan Centang pada Replace text as your type seperti gambar pada langkah no 4 diatas.

Selesai

Mengganti Dengan Bahasa Indonesia

Selain mematikan autocorrect seperti diatas, anda juga bisa menghilangkan kamus pada word dengan menggantinya dengan bahasa Indonesia.

Langkah ini tepatnya adalah memodifikasi autocorrect sesuai dengan keinginan anda.

Caranya cukup simpel yaitu: 

Lalu bagaimana jika anda ingin mengaktifkan kembali kamus pada word tersebut? Silahkan anda simak tutorial selengkapnya berikut ini:

Cara mengganti autocorrect di ms word menjadi bahasa indonesia, silahkan anda perhatikan pada Autocorrect options. (Perhatikan langkah no 4 pada tutorial pertama)

Di sana tersedia banyak kata yang biasanya diketik tidak benar oleh pengguna, tapi dalam bahasa Inggris. Silahkan menambah kata dalam bahasa Indonesia, yang sering salah ketik saat anda menuliskannya.

Cara Mengaktifkan Autocorrect

Cara mengaktifkan autocorrect di word kembali tentu saja sangat mudah, anda hanya perlu mengikuti langkah - langkah pertama diatas lalu anda tinggal centang atau ceklist pada Replace text as your type seperti gambar diatas.

Dengan mengaktifkan kembali maka cara mengoreksi tulisan di word secara otomatis akan mulai bekerja seperti biasa kembali. Anda bisa mengatur pilihan bahasa sesuai dengan bahasa yang anda gunakan.

Penutup

Demikian penjelasan saya mengenai 3 Cara Mematikan AutoCorrect Di Word 2019, 2013 dan 2010 yang bisa saya bagikan dikesempatan kali ini, semoga bisa bermanfaat dan tentunya bisa meminimalisir kesalahan saat mengetik di Word.

👉klik Ikuti Blog ini
👉klik ikuti di GOOGLE NEWS

🌐 Baca Juga
⚠ Ikuti Kami di Blogger dan Google News Dan Dapatkan 1 Buah Smartphone dari Sponsor jika Beruntung‼
bm

TEACHER | BLOGGER | CONTEN WRITER

Post a Comment

Silahkan berkomentar yang sopan, sesuai topik, No Spam, Centang kotak pada Notify me !