SEARCH MENU

6 Cara Membuat Konten FB Pro Menghasilkan Uang Dengan Cepat


6 Cara Membuat Konten FB Pro Menghasilkan Uang Dengan Cepat - KUBIS.online - Sebuah terobosan baru untuk pengguna FB untuk turut serta aktif di dunia per-facebookan sekaligus dapat menghasilkan uang dengan cepat yaitu dengan menjadi Creator Digital yang bisa didapatkan melalui Facebook Profesional atau FB Pro.

6 Cara Membuat Konten FB Pro Menghasilkan Uang Dengan Cepat

Tak heran belakangan ini kita sangat banyak menjumpai pengguna fb biasa mengubah profilnya menjadi Fb Pro.

Hal ini bukan tanpa alasan, melalui facebook pro ini pengguna bisa menuangkan ide keratif untuk membuat konten baik itu berupa Reels, Cerita, maupun Video untuk nantinya bisa mendapatkan penghasilan sampingan.

Ada banyak celah yang bisa dimanfaatkan pengguna FB Pro atau para Creator Digital untuk bisa mendapatkan cuan tambahannya, misalnya dengan mendapatkan bintang dari penonton atau Gif dari penonton yang nantinya bisa diakumulasikan menjadi uang, cuan lagi deh ....hehe

Selain itu, jika nantinya sudah memenuhi syarat seperti jumlah pengikut dan jam tayang anda juga bisa melakukan monetisasi facebook sehingga konten anda bisa menampilkan iklan yang nantinya bisa memberikan cuan tambahan.

Baca juga: 5 Cara Mengatasi Mode Profesional Facebook (FB Pro) Tidak Muncul

Terlepas dari itu semua, jika anda seorang creator digital FB Pro tentu saja harus kreatif dan inovatif dalam membuat konten, apalagi jika konten reupload tentu ini tidak akan memenuhi persyaratan monetisasi nantinya.

Lalu apa saja ide kreatif konten fb pro yang bisa digunakan sebagai cara mendapatkan uang dari facebook dengan upload video dengan cepat? Berikut ini akan saya ulas dan kupas habis selengkapnya.

Baca juga: 8 Langkah Cara Menambahkan Informasi Pajak Di FB Pro

6 Cara Membuat Konten FB Pro Menghasilkan Uang Dengan Cepat

Apakah bikin konten di fb bisa dapat uang? Tentu saja bisa, namun syaratnya anda harus menjadikan Fb Pro atau jika tidak anda bisa membuat Fans page FB Terlebih dahulu, sebelumnya sudah banyak saya bahas di postingan lainnya.

Baca: 3 Cara menonaktifkan Mode Profesional di Facebook (FB Pro)

Lalu bagaimana cara bikin konten di facebook dapat uang?  Dalam membuat konten video di Fb Pro anda tentu harus memperhatikan berbagai hal berikut untuk mempercepat menghasilkan cuan anda.

1. Buat Konten Unik Dan Menarik

Conten Is King tentu saja merupakan salah satu hal yang mesti anda perhatikan. Sebagus apapun video yang anda buat jika tidak ada manfaatnya bagi orang lain tentu hal ini akan mengurangi minat pengguna lainnya untuk menonton video anda.

Jadi pastikan membuat konten yang bukan bersifat meniru atau setidaknya berasal dari ide kreatif anda dan memberikan manfaat bagi penonton atau pemirsa anda.

Dari sana anda akan mendapatkan jam tayang yang lebih banyak dan juga tentu ada akan banyak diikuti oleh orang lain untuk nantinya mendapatkan konten terbaru anda. 

Ide konten menarik yang bisa anda buat adalah seperti: Tutorial memasak, tutorial smartphone, Info Wisata, Kuliner dan masih banyak lagi yang lainnya yang bisa anda coba.

Baca juga: 6 Kekurangan Dan Kelebihan FB Pro Yang Wajib Anda Ketahui Sebelum Menjadi Creator

2. Buat Video Yang Rapi dan Memiliki Ciri Khas

Hal ini penting sebagai sebagai hal yang menunjukan profesional dan kredibilitas kerja anda yang serius dalam membuat konten.

Disamping itu, hal ini nantinya akan bisa mengatasi jika dikemudian hari ada orang lain yang reupload video anda maka penonton akan langsung tau bahwa video aslinya milik anda.

Penambahan watermark dan identitas lainnya perlu juga anda sematkan di dalam video anda.

3. Gunakan Hastag (#Tagar)

Penggunaan Hastag (#) sangat penting dilakukan pada setiap postingan di Facebook untuk meraih semakin banyak pemirsa anda.

Hastag membantu orang lain untuk senantiasa menemukan topik yang mereka minati, sehingga kemungkinan klik akan postingan anda akan menjadi semakin banyak.

Dalam menambahkan hastag biasanya dilakukan pada bagian akhir deskripsi sebuah postingan Video atau yang lainnya, gunakan hastag yang relevan dengan konten anda, semakin banyak hastag akan semakin bagus, ingat selalu gunakan hastag yang relevan dan tidak diluar topik!

Baca juga: 5 Cara Menghasilkan Uang Dari Reels Facebook, Apa Saja Syaratnya?

4. Gunakan Sorotan

Hampir mirip dengan hastag, sorotan (@) biasanya digunakan untuk memberikan notifikasi konten yang baru anda upload kepada semua pengikut anda.

Mereka akan mendapatkan notifikasi dari postingan baru tersebut sehingga kemungkinan mereka tidak akan ketinggalan konten terbaru anda.

5. Perbanyak Interaksi

Interalsi sangat penting dilakukan disetiap anda membuat konten, misalnya dengan menambahkan reaksi atau mengucapkan terimakasih kepada pemirsa anda.

Dari sini anda bisa memancing pengguna untuk senantiasa memberikan bintang disetiap konten anda. Satu hal penting, sesama creator digital anda juga diharapkan tidak pelit untuk memberikan bintang kepada pengguna lain, dan ini juga akan menambah nilai plus pada interaksi anda.

6. Bagikan Ke Grup Terkait

Membagikan konten anda ke grup terkait akan mempercepat banyaknya view orang lain dan penambahan pengikut anda.

Walaupun demikian jangan lah terlalu sering untuk membagikannya, usahakan pakai sistem terjadwal sehingga tidak terdeteksi spam oleh pihak Facebook.

Sebenarnya masih ada banyak lagi trik lainnya yang bisa anda gunakan untuk membuat konten facebook agar cepat menghasilkan uang saat ini, next akan saya update lagi jika ada hal baru yang bermanfaat.

Penutup

Demikian penjelasan saya kali ini mengenai 6 Cara Membuat Konten FB Pro Menghasilkan Uang Dengan Cepat yang bisa saya bagikan murni berdasarkan pengalaman saya sendiri, semoga bermanfaat bagi kita semua khususnya konten creator Fb Pro Pemula.

🌐 Baca Juga
⚠ Ikuti Kami di Blogger dan Google News Dan Dapatkan 1 Buah Smartphone dari Sponsor jika Beruntung‼
bm

TEACHER | BLOGGER | CONTEN WRITER

Post a Comment

Silahkan berkomentar yang sopan, sesuai topik, No Spam, Centang kotak pada Notify me !