SEARCH MENU

4 Cara Mengatur Kecerahan Layar Oppo Secara Otomatis


4 Cara Mengatur Kecerahan Layar Oppo Secara Otomatis - Mengatur pencahayaan pada layar smartphone termasuk Oppo merupakan sebuah hal yang mesti kita lakukan.

Hal ini dimaksudkan untuk membuat pengelihatan kita tidak terganggu ketika menggunakan ponsel. Mengatur Kecerahan Otomatis pada layar HP Oppo merupakan salah satu alternative yang bisa anda gunakan untuk membuat mata kita lebih nyaman saat menggunakan ponsel.

4 Cara Mengatur Kecerahan Layar Oppo Secara Otomatis
4 Cara Mengatur Kecerahan Layar Oppo Secara Otomatis

Kecerahan layar Otomatis merupakan sistem pengaturan kecerahan layar yang akan menyesuaikan sendirinya terhadap tingkat kecerahan cahaya disekitar kita.

Misalnya ketika kita menggunakan HP dibawah cahaya matahari secara langsung, maka disini tingkat kecerahan layar HP anda akan menjadi kecerahan yang paling maksimal, demikian juga sebaliknya, ketika anda berada pada posisi menggunakan HP pada tempat yang minim cahaya maka secara otomatis layar HP anda akan meredup atau menggunakan kecerahan yang minimal.

Cara Mengatur Kecerahan HP Oppo Melalui Pengaturan

Cara pertama yang bisa anda gunakan untuk mengaktifkan kecerahan layar otomatis di HP Oppo bisa anda lakukan melalui menu pengaturan, berikut langkah - langkahnya:

1. Masuk ke menu Setting/ Pengaturan

2. Selanjutnya klik Opsi Layar dan Kecerahan

3. Terakhir aktifkan Kecerahan Otomatis dengan menggeser toggle menu ke kanan hingga menjadi warna hijau

4. Selesai 

Mudah bukan? Mungkin saja ada perbedaan posisi menu di beberapa tipe Oppo, jadi anda tinggal sesuaikan untuk mencari menu - menu diatas.

Apabila cara diatas masih anda anggap rumit, anda juga bisa menggunakan cara berikutnya yang sudah barang tentu lebih simpel sebagai cara mengatur kecerahan layar Oppo.

Baca juga: 7 Tips Sebelum Menjual HP Agar Aman

Cara Mengatur Kecerahan Layar Oppo Melalui Action Centre

Acction centre merupakan menu pintasan yang bisa anda lakukan untuk mempercepat memilih menu yang diinginkan, biasanya disini terdapat beberapa menu seperti Bluotooh, Wifi, dan juga Kecerahan Layar.

1. Pertama silahkan tampilkan action center di HP Oppo anda

  • Tarik layar dari atas kebawah untuk tipe Oppo secara umum (Oppo A3S, A5, A12, F7, F11, Oppo Reno dll)
  • Tarik layar dari bawah keatas untuk tipe Oppo A83 dan F5

2. Selanjutnya pada logo Brightnessnya silahkan anda tekan logo huruf A untuk mengaktifkan kecerahan layar Otomatis

4 Cara Mengatur Kecerahan Layar Oppo Secara Otomatis
4 Cara Mengatur Kecerahan Layar Oppo Secara Otomatis

3. Selesai

Tentu ini adalah cara yang paling simpel anda lakukan untuk mengaktifkan kecerahan layar Otomatis di HP Oppo anda.

Cara mematikan kompensasi kecerahan layar oppo

Cara menghilangkan kompensasi kecerahan layar oppo a5 2020 dan juga oppo a12 serta Oppo a3S dan Oppo A5S yang digunakan sebagai sampel percobaan adalah:

1. Buka Pengaturan, kemudian pilih Pengaturan tambahan

2. Selanjutnya, masuk ke dalam opsi Bebas halangan

3. Dalam halaman Bebas halangan, matikan opsi Maksimalkan gerakan, Subtitle, Klik Bila Kursor Berhenti Bergerak, Tekan tombol daya mengakhiri panggilan, serta ubah Penunda sentuh dan tahan menjadi singkat

4. Jika sudah, ada baiknya restart HP anda.

Cara diatas juga sering disebut sebagai Cara Menghilangkan Tulisan Aksesibilitas di HP OPPO yang kerap terjadi.

Cara Mengatasi Kecerahan Layar HP Tidak Bisa Diatur

Jika anda mengalami masalah terkait dengan kecerahan layar tidak bisa diatur, maka anda bisa melakukan hal berikut ini:

1. Masuk ke Pengaturan >> Pembaruan Perangkat Lunak untuk memeriksa dan memperbarui perangkat lunak ponsel Anda ke versi terbaru.

2.  Lakukan tes rutin untuk *Sensor Cahaya. Masuk ke Manajer Telepon >> Pemeriksaan Komponen >> Mulai Cek. Pilih Sensor dan jangan centang opsi pilihan lainnya. Tekan Cek dan ikuti instruksi di layar untuk melihat apakah sensor cahaya berfungsi dengan baik.

3. Restart ponsel anda 

4. Jika 3 cara diatas sudah anda lakukan tetapi juga masih mengalami masalah kecerahan layar tidak bisa diatur maka anda bisa melakukan Reset Ke Pengaturan Pabrik.

Dengan menggunakan cara mengatur kecerahan layar Oppo diatas sebenarnya tidak cuma bisa digunakan pada HP Oppo saja, melainkan untuk berbagai jenis ponsel seperti Vivo, Samsung, Xiaomi dll.

Penutup: Itulah 4 Cara Mengatur Kecerahan Layar Oppo Secara Otomatis yang bisa saya bagikan pada kesempatan kali ini, Tetap ikuti web ini untuk selalu mendapat update Tutorial Android terbaru lainnya.

🌐 Baca Juga
⚠ Ikuti Kami di Blogger dan Google News Dan Dapatkan 1 Buah Smartphone dari Sponsor jika Beruntung‼
bm

TEACHER | BLOGGER | CONTEN WRITER

Post a Comment

Silahkan berkomentar yang sopan, sesuai topik, No Spam, Centang kotak pada Notify me !